Layanan Kesehatan Prima, Lapas Tembilahan Gelar Pemeriksaan dan Pencabutan Gigi bagi WBP

    Layanan Kesehatan Prima, Lapas Tembilahan Gelar Pemeriksaan dan Pencabutan Gigi bagi WBP
    Pemeriksaan gigi Warga Binaan Lapas Tembilahan secar gratis, Kamis (13/07/2023)

    Tembilahan - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan menggelar pelayanan kesehatan yakni pemeriksaan dan pencabutan gigi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) secara gratis, Kamis (13/07/2023). Tampak hadir Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan, Hari Winarca, dan Kepala Sub Seksi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan, Zakaria di Ruang Klinik Pratama Lapas Tembilahan.

    Kalapas mengungkapkan bahwasannya pelayanan kesehatan gigi dan mulut bagi WBP dilaksanakan secara rutin dengan menggandeng Dokter Gigi yang telah menandatangani perjanjian kerjasama dengan Lapas Tembilahan.

    "Pelayanan kesehatan gigi dan mulut bagi Warga BInaan digelar secara rutin dengan menggandeng drg. Marita Panca Saputri. Setiap Warga Binaan yang memiliki keluhan terhadap kesehatan gigi dan mulut dapat berkonsultasi hingga mendapatkan penanganan secara gratis, " tuturnya.

    Kalapas menambahkan kesehatan gigi dan mulut sangat penting untuk diperhatikan sehingga dapat menghindari dari berbagai macam penyakit gigi dan mulut yang berpotensi timbul.

    "Kesehatan gigi dan mulut sangat penting untuk diperhatikan, sehingga dapat terhindar dari berbagai macam penyakit gigi dan mulut seperti karies dan lain sebagainya. Oleh sebab itu, kita menggelar kegiatan ini secara berkala bagi seluruh Warga Binaan, " tambahnya.

    Tampak para WBP yang berobat maupun hanya berkonsultasi memperoleh informasi dan penanganan yang sanggat ramah dan humanis oleh Tim Medis dan Dokter Gigi. Berbagai macam keluhan WBP seperti gigi berlubang hingga pencabutan gigi ditangani pada kegiatan ini.

    NANDA PRAYOGA

    NANDA PRAYOGA

    Artikel Sebelumnya

    Bekali WBP Pengetahuan Agama Islam, Lapas...

    Artikel Berikutnya

    Sabtu Sehat, Kalapas Tembilahan dan Jajaran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Bakamla RI Tangkap Kapal Bermuatan Nikel di Perairan Sulawesi Tenggara

    Ikuti Kami